Bisnis.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melakukan pertemuan dengan pihak Japan International Cooperation Agency (JICA) di Jepang, Sabtu (13/8/2022). Pertemuan tersebut dimaksudkan untuk membahas perkembangan pembangunan MRT Jakarta.
"Pertemuan penting dengan pihak JICA dilakukan untuk membahas progres MRT Jakarta dan beberapa urusan teknis yang harus saling selesai agar fase berikutnya bisa segera tuntat," tulis Anies dikutip dari Instagram @aniesbaswedan, Minggu (14/8/2022).
Dalam unggahannya itu, Anies menyampaikan bahwa pembangunan transportasi umum di Jakarta menjadi salah satu bagian krusial dari kesuksesan untuk menjadikan kota tersebut sebagai salah satu contoh dari kota bisnis global.
Selain itu, dia mengatakan Pemprov DKI tidak hanya berkolaborasi dalam upaya pembangunan moda transportasi MRT, tapi juga turut menjalin kerja sama dalam pengendalian penurunan muka tanah (land subsidence) serta pembangunan sistem pengelolaan limbah di Jakarta bersama JICA.
Lebih lanjut, Anies menilai bahwa pertemuan yang dilakukan oleh kedua belah pihak ini selalu berhasil untuk menemui hasil yang efisien dan juga efektif. Dirinya mengapresiasi pertemuan tersebut karena dianggap dapat mempermudah penuntusan proyek yang tengah dilakukan.
"Pertemuan-pertemuan seperti ini selalu menyenangkan karena efisien dan efektif. Sehingga memudahkan untuk tidak lanjut serta memastikan penuntasannya," ujarnya.