Bisnis.com, JAKARTA- Pasangan bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil-Suswono berjanji melanjutkan program Anies Baswedan jika terpilih.
Maka dari itu, seluruh pendukung sekaligus simpatisan Anies Baswesan dinilai tidak perlu khawatir Ridwan Kamil-Suswono tidak melanjutkan program Anies Baswesan jika terpilih nanti.
"Ide beliau (Anies) akan diteruskan oleh pak RK-Sus," tutur Juru Bicara Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), Mulya Amri di Jakarta, Senin (9/9).
Mulya menjelaskan beberapa program yang akan dilanjutkan itu adalah pendekatan ke masyatakat yang lebih kolaboratif, lalu ada juga pembangunan yang lebih partisipatif.
"Terutama demokrasi di ruang-ruang publik akan diteruskan oleh RIDO," katanya.
Menurut Mulya, konsep perubahan yang selama ini diusung Anies juga digunakan Ridwan Kamil-Suswono di dalam Pilkada Jakarta kali ini. Hanya saja, menurut Mulya, Ridwan Kamil-Suswono tidak hanya akan mengusung perubahan, melainkan juga keberlanjutan.
Baca Juga
"Sebetulnya RIDO ini merupakan pasangan yang membawa dua gagasan keberlanjutan dan perubahan. Jadi sebetulnya dari segi pembangunan yang sudah baik di zamanya Pak Anies, Pak Ahok, bahkan sebelumnya Pak Jokowi dan Fauzi Bowo itu sebetulnya sangat layak dilanjutkan," ujarnya.