Bisnis.com, JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta semakin gencar membangun infrastruktur penunjang ke Kepulauan Seribu, salah satunya adalah pembangunan dermaga baru.
Bupati Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu Sri Djoko Tri Margiono menyatakan pembangunan seperti jembatan antarpulau dan jalan keliling harus didahului dengan penambahan dermaga.
"Kami bisa menyamai Bunaken, asalkan infrastrukturnya dibangun dulu. Entry point-nya itu dermaganya, maka kemarin saya sudah usulkan ke Pak Gubernur untuk membangun pelabuhan baru," ungkap Tri Djoko di Balai Kota, Jumat (19/6/2015).
Tri Djoko mengaku pembangunan dermaga itu akan diajukan anggarannya dalam APBD 2016. Dermaga tersebut akan dibangun di Bahtera Jaya.
Tri Djoko Sri Margiono menyatakan percaya diri untuk menyamakan posisi dengan Bunaken. Asalkan, pembangunan dermaga. jalan keliling, jembatan antar pulau yang akan memudahkan aksesibilitas wisatawan secepatnya rampung.