Bisnis.com, JAKARTA - Kabar penutupan permanen 4Play Club & Bar Lounge, pengganti tempat hiburan Hotel Alexis, sudah beredar di masyarakat Jakarta.
Seorang pengemudi ojek online, Cuncun Pemadi, mengharapkan Pemerintah
DKI Jakarta di bawah Gubernur Anies Baswedan, menyediakan pekerjaan pengganti bagi para bekas pekerja 4Play.
"Tapi, bagaimana pekerjanya? Sebaiknya pemerintah memberi pekerjaan pengganti," kata Cuncun, di Harmoni, Jakarta Pusat, Selasa (27/3/2018).
Kabar eks Alexis tersebut akan ditutup santer lagi sejak Anies Baswedan membatalkan penutupan dengan mengerahkan 325 personel Satpol PP dan Polri pada Kamis (22/3/2018). Meski batal, surat edaran internal Satpol PP sudah beredar di media sosial.
Gubernur Anies Baswedan meneken surat penutupan pada hari yang sama kemudian mengirimkan ke manajemen esok harinya, Jumat, 23 Maret 2018. Dalam surat itu disebutkan, penutupan paling lambat 1X24 jam sejak Selasa, 27 Maret 2018.
Menurut Cuncun, bisnis Alexis besar dengan mempekerjakan banyak karyawan. Itu sebabnya nasib mereka mesti dipikirkan dan diperhatikan. "Bagaimana nasib mereka?"
Baca Juga
Nah, bagi para pekerja seks komersial yang diduga menjajakan diri di 4Play eks Alexis, Cuncun punya pendapat lain.
"Sebaiknya cari kerja yang lebih baik, seperti di salon," ujarnya menutup usulan untuk Anies Baswedan.