Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Final IYC 2021 dan Ancaman Varian Omicron di Jakarta International Stadium

PT Jakarta Propertindo akan mengantisipasi potensi penularan varian Omicron di laga final IYC 2021 di Jakarta International Stadium.
Foto aerial pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) yang memasuki tahap pemasangan rangka atap di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta, Rabu (16/6/2021). Pemasangan rangka atap JIS seberat 3.900 ton dengan bentang 269 meter tersebut menggunakan sistem heavy lifting yaitu proses perakitan struktur utama dan struktur ruang dilakukan di lantai dasar untuk kemudian dilakukan pengangkatan secara bersamaan dengan sekali angkat./Antara-Galih Pradipta
Foto aerial pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) yang memasuki tahap pemasangan rangka atap di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta, Rabu (16/6/2021). Pemasangan rangka atap JIS seberat 3.900 ton dengan bentang 269 meter tersebut menggunakan sistem heavy lifting yaitu proses perakitan struktur utama dan struktur ruang dilakukan di lantai dasar untuk kemudian dilakukan pengangkatan secara bersamaan dengan sekali angkat./Antara-Galih Pradipta

Bisnis.com, JAKARTA - Badan Usaha Milik Daerah Provinsi DKI Jakarta PT Jakarta Propertindo (Perseroda) akan mengantisipasi potensi penularan varian Omicron di laga final International Youth Championship (IYC) 2021 di Jakarta International Stadium (JIS) pada 11 Desember 2021.

Manajer Proyek JIS Arry Wibowo memastikan adanya pelaksanaan tes usap polymerase chain reaction (PCR) terhadap seluruh pemain dan ofisial tim yang terlibat dalam pertandingan saat tiba di hotel, dan akan dilaksanakan karantina terlebih dahulu sesuai prosedur protokol kesehatan yang berlaku.

"Nantinya memang untuk para atlet atau pemain itu sudah dilakukan PCR di hotel tempat mereka menginap. Sebelum di JIS, sudah dipastikan mereka itu tidak ada kontak karena ada karantina untuk para pemain dan ofisial, sehingga tidak ada kontak dari luar," kata Arry di Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (30/11/2021).

Dikatakan, semua prosedur kedatangan pemain dan ofisial tim yang bertanding di IYC 2021 akan dicek betul oleh penyelenggara, dengan kolaborasi berbagai pihak terkait serta dimonitor terus perkembangannya oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui dinas kesehatan.

Untuk tamu yang akan menonton pertandingan, jumlahnya pun dibatasi sesuai aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Ibu Kota.

Untuk para tamu undangan disediakan sejumlah stan khusus melaksanakan tes usap antigen yang wajib memiliki hasil negatif Covid-19 agar diperbolehkan masuk stadion dan menghadiri laga final IYC 2021 sekaligus momen peluncuran awal (soft launching) JIS pada 11 Desember 2021.

Arry menyebut, jumlah stan yang disediakan akan menyesuaikan jumlah undangan yang disediakan oleh Pemprov DKI Jakarta.

"Semua perkembangan kami terus pantau, ini untuk memastikan bahwa semua pihak yang terkait dengan acara 'soft launching' ini tetap sehat dan kami sangat memperhatikan terkait potensi penyebaran Covid-19 ini agar semangatnya di era normal baru ini tetap terjaga sesuai dengan prokes," ujar Arry.

Dia menambahkan, semua skenario pelaksanaan protokol kesehatan sudah disiapkan JIS dengan berkoordinasi antarlembaga atau antarinstansi pemerintah terkait di tingkat provinsi maupun pemerintah pusat.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper