Bisnis.com, SOLO - Kejadian tak terduga dialami oleh penumpang KRL Jakarta-Bogor pada Jumat (17/12/2021).
Penumpang KRL di Stasiun Citayam Depok tiba-tiba diserang oleh ribuan laron yang menyerbu gerbong kereta.
Video yang menunjukkan penumpang KRL panik karena ribuan laron tersebut pun viral di media sosial.
Terlihat dari video yang beredar, seorang wanita mencoba mengusir laron yang hinggap di sekitarnya. Ia pun nampak mengibas-ngibaskan tangannya agar laron pergi.
Penumpang lain pun juga nampak tak nyaman karena adanya serangan dadakan dari laron yang datang.
Salah satu akun yang mengunggah keadaan gerbong KRL dihinggapi ribuan laron tersebut yakni @net2netnews.
Dari keterangan unggahannya, video asli kejadian serangan laron tersebut mulanya dibagikan oleh akun Instagram @iniokta pada Jumat malam.
Netizen pun turut memberikan komentar mengenai video viral tersebut. Menurut mereka laron datang karena lampu yang terang di gerbong kereta.
Sebagian netizen lain pun mengatakan bahwa hal tersebut adalah hal yang lumrah karena sudah musimnya.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak PT KAI Commuter Line (KCI) mengenai kejadian tersebut.