Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

JIS Calon Stadion Piala Dunia U-17, Begini Perlakuan Heru Budi

Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono berencana menambah akses pintu Stadion JIS dalam menyambut Piala Dunia U-17.
Jakarta International Stadium/Dok. Tangkapan layar instragram
Jakarta International Stadium/Dok. Tangkapan layar instragram

Bisnis.com, JAKARTA — Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono berencana menambah akses pintu Jakarta International Stadium (JIS) seiring dengan opsi Piala Dunia U-17 digelar di stadion yang dibangun di era Anies Baswedan tersebut.

Heru mengatakan bahwa pihaknya akan menambah akses pintu masuk Stadion JIS dalam waktu dekat ini, hal ini dilakukan karena stadion JIS menjadi salah satu opsi untuk digelar Piala Dunia U-17. Alternatif ini pun juga sempat disampaikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Akses JIS akan ditambah, nanti minggu depan saya sampaikan detailnya,” ujar Heru di Stasiun LRT Halim, Jakarta Timur, Rabu (28/6/2023).

Selain menambah jalur, Heru juga berencana memperbaiki akses JIS yang sudah ada saat ini.

“Iya, aksesnya nanti kita perbaiki,” jelasnya.

Di samping itu, Heru juga berencana untuk bertemu kembali dengan Menteri BUMN Erick Thohir yang saat ini juga menjabat sebagai Ketua Umum PSSI guna membahas lebih lanjut kesiapan JIS jika nantinya digunakan untuk event internasional tersebut.

“Ada saatnya nanti saya sampaikan jadi saya akan bicara lebih dalam lagi dengan Menteri BUMN dan menteri terkait dengan kesiapan U-17, saatnya nanti akan saya sampaikan kesiapan itu. Nggak lama kok minggu depan,” jelasnya. 

Berdasarkan catatan, Direktur Utama Jakpro Iwan Takwin mengatakan, pihaknya siap mendukung secara maksimal gelaran Piala Dunia U-17 apabila nantinya akan menggunakan Stadion JIS.

“Intinya kami siap mensukseskan event international ini,” ujar Iwan.

Iwan juga mengatakan bahwa Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir telah bertemu guna membahas kesiapan JIS untuk digunakan event internasional tersebut. 

Dalam pertemuan tersebut, dikatakan bahwa Heru Budi dan Erick Thohir membahas perihal standar fasilitas stadion apabila nantinya digunakan untuk Piala Dunia U-17.

“Pertemuannya membahas bagaimana mensukseskan ajang piala dunia tersebut dan apa saja yang menjadi concern untuk standar stadion yang akan digunakan piala dunia,” jelasnya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler