Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Datang ke CFD Naik MRT, Rano Karno Usul Tambah Rangkaian Gerbong

Bakal calon wakil gubernur Jakarta Rano Karno berkomentar bahwa penambahan gerbong MRT perlu dilakukan untuk menghindari kepadatan.
Calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dan Rano Karno bertemu dengan Anies Baswedan di Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) Jakarta, Minggu (1/9/2024) ANTARA/Tim Dokumentasi Pramono Anung - Rano Karno
Calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dan Rano Karno bertemu dengan Anies Baswedan di Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) Jakarta, Minggu (1/9/2024) ANTARA/Tim Dokumentasi Pramono Anung - Rano Karno

Bisnis.com, JAKARTA - Bakal calon wakil gubernur Jakarta Rano Karno berkomentar bahwa penambahan gerbong MRT perlu dilakukan untuk menghindari kepadatan. 

Hal tersebut diungkapkan oleh Rano Karno kala mendatangi car free day (CFD) di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, Minggu (8/9/2024) pagi, saat menggunakan sarana transportasi MRT dari Stasiun Lebak Bulus. 

"Gerbongnya mungkin harus ditambah. Itulah mungkin Mas Pram bilang, ini untuk frekuensi ini memang kita harus pelajari sekali," jelasnya," dikutip dari keterangan resmi, Minggu (8/9/2024).

Dia menimbang banyaknya masyarakat yang menggunakan transportasi ini di hari kerja. 

Adapun, dalam kesempatan tersebut Rano juga menuturkan bahwa ia baru pertama kali menggunakan transportasi MRT. 

"Saya jujur ini pertama kali, karena bagaimana kita mau naik MRT kerja kita di Serang, Banten, kan tidak ada MRT," kata Rano Karno. 

Di lain sisi, Bakal calon gubernur Pramono Anung telah terlebih dahulu di kawasan CFD. Bang Doel mengenakan jersey Timnas Indonesia dalam kesempatan tersebut. 

Diungkapkan bahwa alasan ia menggunakan baju Timnas adalah untuk mendukung perjuangan Timnas  dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, melawan Australia pada Selasa mendatang (10/9).

"Wah kan kita mau lawan Australia, kite mesti semangatin anak-anak kita yang besok main lawan Australia," ucap Rano. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper