Bisnis.com, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung ingin menghidupkan lagi meja pengaduan warga di Balai Kota yang sempat hilang di masa pemerintah Anies Baswedan.
Pramono berpandangan meja pengaduan warga yang dulu digagas oleh Basuki Tjahja Purnama alias Ahok merupakan gagasan yang cukup bagus. Namun sayangnya, kata Pramono, gagasan tersebut hilang di masa pemerintahan Anies Baswedan.
"Jadi meja pengaduan warga itu kan dulu waktu zamannya Pak Ahok sempat ada ya, nanti kita hadirkan kembali," tuturnya di Jakarta, Senin (30/9).
Bahkan, menurut Pramono, dirinya bakal memodifikasi meja pengaduan warga itu, sehingga warga bisa mengadukan apapun secara digital tanpa harus jauh-jauh pergi ke Balai Kota.
"Jadi selain mengadu secara langsung, kita juga akan sediakan sistem digitalnya. Jadi warga yang tidak mau datang, bisa lewat sistem ini," katanya.
Dia mengatakan bahwa hal tersebut akan dilakukan Pramono bersama Rano Karno sebagai wajud transformasi digital Pemprov DKI Jakarta nanti jika dirinya lolos sebagai pemenang Pilkada Jakarta.
Baca Juga
"Kebetulan juga kan banyak remaja yang generasi gen z. Mereka sudah paham soal digital ini," ujarnya.