Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menggencarkan vaksinasi Covid-19 melalalui program Mobil Vaksin Keliling pada Senin (2/8/2021). Mobil Vaksin Keliling itu bakal tersebar di 5 titik lokasi yang ada di Ibu Kota.
“Masyarakat dapat mendaftar melalui kelurahan/RT/RW setempat,” tulis Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui akun Twitter resminya, Senin (2/8/2021).
Jakarta Selatan
1. Jati Padang, RPTRA Asoka (Jl. Pati Padang Raya), Kelurahan Jati Padang, Pasar Minggu, Pukul 09.00-13.00
2. Menteng Dalam, Sekolah Yasda (Jl. Patra Ujung), Menteng Dalam, Tebet, Pukul 08.00-12.00
Jakarta Pusat
Baca Juga
3. Karet Tengsin, RPTRA Segas Segar Berseri, Karet Tengsin, Tanah Abang, Pukul 08.00-12.00
4. Petamburan, SDN Petamburan 01 (Jl. Petamburan IV No.52), Petamburan, Tanah Abang, Pukul 08.00-12.00
Jakarta Barat
5. Keagungan, Pasar Gang Kancil, Keagungan, Taman Sari, Pukul 08.00-12.00
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menambah persyaratan untuk membuka kegiatan di DKI Jakarta, dengan wajib vaksinasi. Jika warga Jakarta bisa menunjukkan sudah divaksin, sudah bebas bergerak.
“Di Jakarta nantinya akan melakukan pembukaan kegiatan dengan mensyaratkan harus mengikuti vaksinasi terlebih dahulu. Mengapa ini dilakukan, data yang kita miliki menunjukan bahwa risiko terjadinya fatalitas dan risiko terjadinya gejala berat itu menjadi makin kecil bila sudah tervaksin,” kata Anies usai menghadiri peresmian Program Vaksin Merdeka oleh Polda Metro Jaya, Minggu (1/8/2021).
Adapun, program vaksinasi yang sekarang diluncurkan termasuk dari Polda Metro Jaya, bisa menjadi solusi bagi maysarakat di Jakarta karena di lokasi mendapat vaksin menjadi lebih dekat dan mudah diakses di lebih dari 900 titik.
“Ada lebih dari 900, anda bisa dateng dengan mudah sehingga teman-teman warga Jakarta bisa mendapatkan vaksin dengan mudah,” imbuhnya.